Laporan keadaan stock

← Pusat Bantuan
  1. Keadaan Stock

digunakan untuk menganalisa keadaan stock, berisi informasi keadaan stock sampai saat ini, tanggal kedatangan terakhir, supplier terakhir. Pencarian data dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu pencarian cepat pada Tool Bar text atau dengan pencarian khusus dengan multi kondisi seperti yang terlihat pada gambar. Pengurutan data dilakukan dengan klik judul kolom yang akan diurutkan. Contoh apabila kita klik kolom kode maka data akan diurutkan berdasarkan kode.

Pencarian dengan menggunakan tombol menggunakan pemisah kata kunci + (plus)

Kolom TTD adalah kolom yang menunjukkan Tanggal kedatangan terakhir stock yang berkaitan, sedangkan kolom jual adalah total penjualan dari periode tanggal kedatangan terakhir. ketika Tanggal kedatangan Input Anda centang kemudian memasukan periode tanggalnya kemudian Anda klik maka data stock yang akan ditampilkan seperti gambar dibawah ini.

Tombol Fungsi Laporan Stock

v       Cetak

Berfungsi untuk mencetak semua data yang ditampilkan dalam form laporan keadaan stock.

v       Posisi Stock

Untuk melihat Posisi Stock karena Cakra Integrited System perhitungan stocknya mengunakan FIFO.

  Tombol form posisi stock

  •  Retur

Untuk pengembalian stock  ke supplier apabila stock yang bersangkutan dengan transaksi pembelian mengalami cacat, rusak atau karena ada sebeb lain. proses retur hanya dapat diproses jika posisi stock adalah dari transaksi pembelian

  •  Cetak

Berfungsi untuk mencetak semua data yang ditampilkan dalam form laporan posisi stock.

  •  Tutup
    Untuk menutup form laporan Posisi Stock.

v       Nilai Persediaan

Untuk melihat rekapitulasi nilai persediaan per sub kelompok barang

v       Kartu stock

Berfungsi untuk melihat kartu stock (keluar masuknya stock berdasar transaksi yang terjadi). Caranya adalah pilih lokasi stock kemudian pilih barang yang diinginkan kemudian pilih Kartu Stock.

v       Keluar
Untuk menutup form laporan Keadaan Stock.