Beli fitur yang Anda butuhkan saja

Harga Aplikasi kasir Cakra Pos System sangat fleksibel, tergantung fitur yang Anda aktifkan. Sehingga Anda mendapatkan software sesuai dengan butget dan kebutuhan Anda.
FiturKeteranganHargaSyarat
A (Standard Lite)Fitur Standard adalah fitur dasar yang cukup memadai untuk kebutuhan dasar dalam bisnis. Fitur ini telah mencakup transaksi pembelian, penjualan, persediaan, hutang dan laporan-laporan yang dihasilkan sudah lumayan komplit.IDR 1.500.000
B(Multi Lokasi)Lokasi utuk pengaturan beberapa cabang perusahaan minimarket maupun supermarket yang memiliki transaksi dan stocknya sendiri – sendiri secara terpisah maupun terintegrasi. Pengaturan integrasi data untuk multilokasi ini dapat dilakukan dengan cara realtime dan non realtimeIDR 300.000A
C(Master Jasa)Jasa adalah produk yang tidak memiliki persediaan sehingga tidak ada batasan persediaan yang bisa dijual. Contoh yang termasuk penjualan jasa adalah jasa foto copy, jasa cuci mobil, jasa racikan obat untuk bisnis Apotik. DllIDR 100.000A
D(Pendapatan & Biaya)Fasilitas ini digunakan untuk mencatat biaya-biaya yang dikeluarkan dan mencatat pendapatan-pendapatan (masuknya kas) diluar transaksi penjualan. Dengan mengaktifkan fitur ini pelaporan rugi laba bersih dapat ditampilkan.IDR 200.000A
E(Otomatisasi Discount)Yang dimaksud diskon otomatis adalah potongan harga penjualan yang diberikan karena pembeli membeli barang dengan jumlah tertentu. Misalnya beli dengan qty 5 mendapat diskon 2% sedangkan beli dengan qty 10 diskon 5%IDR 100.000A
F( Time Diskon/Management Promo)Yang dimaksud time diskon / promo adalah pemberian potongan harga atau pemberian harga penjualan dengan syarat-syarat tertentu.syarat-syarat tertentu yang dimaksud bisa waktu berlakunya promo, Qty item yang dibeli, total belanja, siapa yang membeli apakah umum atau khusus member. Dll. Dengan fitur Management Promo, Anda dapat mengelompokkan pelanggan berdasarkan kelas pelanggan dan memberikan harga jual yang berbeda untuk masing-masing kelompok pelanggan. Tujuan utama dari fitur ini adalah untuk meningkatkan loyalitas pelanggan Anda.IDR 300.000A
G(Sales/SPG)Fitur ini digunakan untuk input data pada saat melakukan penjualan yang melibatkan sales/spg. Perusahaan distribusi, bengkel, apotek, fashion, klinik kecantikan dan spa and massage pasti sangat membutuhkan fitur ini untuk memisahkan penjualan berdasarkan salesman, apoteker, dokter, mekanik, teknisi dan terapis. Fitur ini juga dapat digunakan untuk toko atau supermarket yang dalam melayani pengunjung menggunakan SPG, nota-nota dari spg dimasukan saat transaksi di kasir. laporan yang dihasilkan adalah pernjualan per SPG, grafik kinerja SPG, dll.IDR 200.000A
H(Bank Management)Master Bank digunakan untuk input data pembayaran kartu debet atau kartu kredit saat melakukan penjualan dikasir dimana minimal transaksi dan biaya dapat diatur dimodul iniIDR 100.000A
IHarga Jual BertingkatKelompok harga jual/harga jual bertingkat dipergunakan untuk pengaturan harga jual stock, dimana sebuah stock bisa memiliki harga bertingkat. Contohnya apabila membeli tiga harganya 10.000, membeli enam harga 8.500 dan membeli dua belas harganya 7.500 dan seterusnya tergantung dari pengelompokannya. Tidak ada batasan jumlah harga bertingkat ini.IDR 200.000A
J(Data Rak)Data Rack berfungsi untuk membagi stock menurut letak raknya di dalam perusahaan. Fungsi ini digunakan untuk memudahkan pencarian secara fisik atas stock yang dicari, fitur ini memberi kemudahan dalam mengontrol persediaan.IDR 100.000A
K(Konversi Satuan)Fasilitas untuk mengkonversi satuan barang. Misalnya 1 dus mie instant ada 20 pcs. Dimana barang dapat dijual dengan satuan Dus maupun pcs. Tidak ada batasan jumlah satuan dalam fitur ini.IDR 300.000A
L(Stock Assembly/Barang rakitan)Assembly adalah jenis stock baru yang terdiri dari stock-stock komponen yang dapat didefinisikan. Stock Assembly digunakan untuk membuat sebuah stock baru dengan cara menggabungkan stock-stock lain yang sudah ada sebelumnya.Pada saat stock ini ditambahkan, jumlah stock dari stock komponen akan otomatis berkurang, begitu juga sebaliknya, bila stock Assembly dikurangi dengan cara adjustment, maka stock komponen akan bertambah. Implementasi dari fitur ini misalnya adalah parcel, obat racikan, komputer rakitan. Dll. Anda dapat menggabungkan stock persediaan maupun jasa menjadi 1 paket barang yang siap dijual.IDR 200.000A
M(Penjualan Kredit)Fitur Penjualan Kredit adalah fitur tambahan yang memungkinkan Anda dapat melakukan penjualan secara kredit atau tempo. Selain itu juga untuk melakukan pembelian atau penjualan konsinyasi. Konsinyasi dalam hal ini adalah penitipan barang kepada konsumen.Fitur ini cocok untuk jenis usaha outlet cellular, toko elektronik, toko komputer, apotek, perusahaan besar farmasi, dealer kendaraan bermotor dan perusahaan lain yang membutuhkan serial number, imei, batch number dan tanggal kadaluarsa.Laporan persediaan dapat ditampilkan berdasarkan serial number maupun totalIDR 200.000A
N (Stock Opname)Stock opname adalah kegiatan menghitung “kembali” persediaan (barang) yang ada di perusahaan kita, untuk di cocokan dengan catatan yang ada di (data komputer) kita. Dengan fitur ini pencatatan stock opname dapat dilakukan secara berkala yang dapat memberikan informasi tingkat kehilangan persediaan di perusahaan Anda.IDR 300.000A
O(Order Pembelian)Fasilitas ini digunakan untuk menangani dan mencatat transaksi pemesanan barang. Proses ini terjadi sebelum transaksi pembelian. Hal yang dicatat dalam pemesanan barang ini adalah daftar barang yang akan dibeli. Dalam modul ini disediakan fitur barang yang disarankan untuk diorder dengan algoritma total penjualan dari rentang periode order sebelumnya dikurangi sisa stock yang masih ada.IDR 200.000A
P(Delivery Order Penjualan)Fitur ini berguna untuk membuat faktur pengiriman barang (delivery order). Faktur Pengiriman barang ini dapat mengambil dari faktur penjualan. Dimana dalam Faktur pengiriman barang ini barang-barang bisa diambil dari semua barang-barang di faktur penjualan maupun sebagian dari barang-barang di faktur penjualan. Semua barang yang masuk ke dalam delivery order tidak mempengaruhi nilai persediaan sampai barang-barang di delivery order ini dikirim ke pelanggan.IDR 200.000A
Q(Laporan Pembayaran)Berfungsi untuk melihat rekapitulasi pembayaran pelanggan, baik tunai, kredit, kartu debet maupun kartu kredit.IDR 100.000A
R( Cheque & Giro Management )Fitur Cheque & Giro Management digunakan untuk memanajemen cek dan giro baik masuk maupun keluar beserta pengontrolan tanggal jatuh tempo dan pencairanya.IDR 300.000A
S(Barang Expired)Fitur Barang Expired berfungsi untuk menunjukkan barang apa saja yang mendekati atau yang sudah kadaluarsa. Dengan Filter pencarian yaitu Semua berfungsi menampilkan semua barang yang memiliki tanggal kadaluarsa, Kurang 1 Minggu berfungsi menampilkan stock barang yang tanggal kadaluarsanya kurang dari 1 minggu, kurang 2 minggu berfungsi menampilkan stock barang yang tanggal kadaluarsanya kurang dari 2 minggu. Kurang 1 Bulan berfungsi menampilkan stock barang yang tanggal kadaluarsanya kurang dari 1 Bulan. Custome digunakan jika Anda ingin menampilkan stock brg kadaluarsa dengan umur tanggal kadaluarsa yang Anda ingin tampilkan.IDR 200.000A
T( Grafik,Analisa Stock, Fast moving & Slow Moving)Fitur Safety stock adalah informasi mengenai persediaan tambahan yang diadakan untuk melindungi atau menjaga kemungkinan terjadinya kekurangan stock, laporan ini berfungsi untuk menunjukkan barang apa saja yang perlu diorder. Fitur fast moving dan slow moving digunakan untuk menganalisa perputaran barang mana yang paling laku dan mana yang tidak laku. Sedangkan fitur Grafik penjualan berfungsi untuk menggambarkan proses bisnis Anda apakah berjalan sehat atau tidak.IDR 150.000A
U( Tool Backup Arcive)Backup Arcive berfungsi untuk melakukan pemadatan data transaksi penjualan dimana transaksi-transaksi penjualan dalam periode yang dipilih digabungkan dalam satu nota, tujuan dari fitur ini adalah untuk menjaga kecepatan proses transaksi.IDR 100.000A
V( External Query)Fitur ini memungkinkan Anda membuat lapoarn sendiri diluar laporan-laporan yang telah disediakan oleh cakra integrited system.IDR 100.000A
W(Barcode Timbangan)Fitur barcode timbangan digunakan untuk mengkatifkan atau tidak mengaktifkan pembacaan barcode timbangan. jika Anda menggunakan timbangan digital yang dapat mencetak barcode. dimana kasir hanya menscan barcode dari timbangan item barang dan qty akan otomatis masuk sesuai dengan hasil secara otomatisIDR 200.000A
X( Faktur Pajak )Cetak Faktur pajakIDR 300.000A
Y( Retur Massal)Retur pembelian dan penjualan massal (tanpa input no nota)IDR 300.000A

ILUSTRASI

Berikut ini kami ilustrasi perhitungan harga jual software dagang cakra integrited system
  1. Misalnya dalam bisnis Anda membutuhkan 2 kasir dan 1 Admin (Backoffice) dimana untuk backoffice fitur yang Anda pilih fitur standart maka jumlah yang harus Anda bayar : 2 x 1.500.000 untuk lisensi software POS ditambah 1 x 1.000.000 untuk lisensi Admin(Backoffice) jadi total yang harus Anda bayar Rp. 4.000.000,-
  2. Jika yang Anda butuhkan 2 lisensi (2 komputer) backoffice fitur standart cukup menambahkan Rp. 4.000.000,- + Rp. 1.000.000,-
  3. Jika Anda ingin mengupgrade fitur dari fitur standart plus fitur B dan C Anda cukup menambahkan Rp. 500.000,- (harga fitur B) + Rp. 200.000,- (harga fitur C)

Ketentuan :

  • Harga lisensi per unit (komputer) adalah total harga fitur yang dipilih.
  • Harga jual dibawah ini adalah biaya lisensi per komputer belum termasuk biaya training dan instalasi.
  • Untuk fitur yang mengandung syarat tidak dapat dibeli secara terpisah.